Inilah Manfaat Luar Biasa Keterlibatan Ayah dalam Mengasuh Anak
Peran ayah dalam mengasuh kerap kali masih menjadi hal yang langka, dianggap sebelah mata, dan juga dikatakan hal yang istimewa.
Padahal, sudah seharusnya seorang istri suami yang telah berganti peran menjadi ayah bunda untuk bisa mengasuh anak.
Karena itu perlu adanya perubahan pandagan terhadap peran mengasuh atau mendidik anak bukanlah hanya tugas ibu tetapi juga ayah. Dimana hal tersebut merupakan tanggung jawab bersama.
Peran ayah dalam mengasuh anak pun memiliki dampak yang luar biasa, seperti yang dilansir
D alam sebuah jurnal (Promundo US 2020),
merangkum berbagai studi yang menjelaskan bahwa peran ayah dalam pengasuhan memiliki kelebihan di antaranya:
Kelebihan tersebut di antaranya:
1. Berdampak bagi tumbuh kembang anak
Ada tiga aspek penting yang dimiliki setiap anak, diantaranya adalah aspek kognisi, motorik, dan keterampilan bersosialisasi.
Dari aspek-aspek tersebut bisa berkembang dengan baik dengan adanya keterlibatan ayah dalam mengasuh.
Contohnya aspek kognisi, ayah dapat melatih daya nalar, daya ingat, wawasan, daya tangkap, dan kemampuan memecahkan persoalan. Ayah berperan dalam melatih cara berteman yang baik dan beradaptasi. Ayah juga dapat melatih anak mematangkan emosinya.
2. Anak Tumbuh Menjadi Pribadi yang baik
Kedekatan ayah dan anak dapat membangun kedekatan emosi di antara keduanya. Anak lelaki akan meniru peran ayah dalam menjalin hubungan dengan lawan jenis dan cara mengasuh anak-anak mereka kelak. Pada anak perempuan, kedekatan dengan ayah menjadi referensi dalam mencari sosok pendamping di masa depan. Kedekatan ayah dan anak juga membuat anak tumbuh lebih mandiri, berani, tangkas, dan luwes.
3. Meningkatkan hubungan emosional
Anak yang dekat dengan ayahnya akan belajar untuk menghargai dirinya dan orang lain dari bentuk perhatian ayah kepada anaknya. Usahakan ayah selalu menciptakan waktu khusus untuk anak-anaknya. Misalnya, meuangkan waktu di hari libur, bermain atau membaca buku bersama menjelang tidur, atau melakukan ibadah bersama.
4. Peran ayah penting untuk masa depan sang anak
Dengan memberikan yang terbaik bagi anak-anak, waktu yang cukup dan berkualitas, kelak anak pun akan memberikan hal yang sama bagi ayah di kemudian hari.
Contohnya meningkat atau stabilnya kondisi keuangan anak-anak dikemudian hari ketika sudah menginjak usia produktif hingga berpengaruh pada kesehatannya, terutama untuk anak perempuan .
Yuk, ayah dan para calon ayah gunakan waktu sebaik mungkin untuk mengasuh anak-anak.